Di suatu negeri, ada cara unik untuk menangkap monyet. Tidak dengan senapan, tombak, atau senjata pada umumnya tapi dengan sebuah toples kaca. Ya, toples. Bagaimana caranya?
Toples itu terlebih dahulu diisi
dengan Pisang sebagai umpan monyet, lalu toples itu ditanam di
dalam tanah, dengan menyisakan lubang toples yg terbuka. Tunggu saja
sampai ada monyet mendekat, dan mengambil Pisang yang ada di dalamnya.
Lalu, kita akan lihat bahwa monyet itu segera terperangkap
Apa yg terjadi? Setelah mengambil pisang itu, monyet pun sadar dan mencoba mengeluarkan tangannya, tapi
sayang sudah terlambat. Monyet itu sama sekali tidak bisa lepas dari
toples, kenapa? Karena tangannya masih menggenggam erat pisang
itu sehingga tersangkut di mulut toples.
Kalau monyet itu bisa berfikir,
sebenarnya mudah saja utk mengeluarkan tangannya, cukup lepaskan pisang
itu . Tapi ia tidak melakukannya, ia tidak mau melepaskan pisang itu sama sekali.
**
Berkaca dari monyet tadi, kita melihat
betapa ia sulit keluar dari jebakan, ...
kita
mungkin tertawa dengan tingkah monyet itu. Kita bisa jadi terbahak saat
melihat kebodohan monyet yang terperangkap dalam toples. Tapi, mungkin,
sesungguhnya, kita sedang menertawakan diri kita sendiri.Seringkali,
kita, yang bodoh ini, membawa “toples-toples” itu kemana pun kita
pergi. Dengan beban yang berat, kita berusaha untuk terus berjalan.
Tanpa sadar, kita sebenarnya sedang terperangkap ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar